September Mendatang, Car Free Night Diberlakukan Di Taman Sekanak Lambidaro Palembang

By Kabarwong 29 Agu 2022, 13:06:16 WIB Sekitar Kita
September Mendatang, Car Free Night Diberlakukan Di Taman Sekanak Lambidaro Palembang

PALEMBANG, Senin (29/8/22) - Pemerintah Kota Palembang, melalui Dinas Pariwisata Kota Palembang berencana menjadikan kawasan Sekanak Lambidaro yang berlokasi di Jalan Radial Kecamatan Bukit Kecil Kota Palembang, menjadi kawasan Car Free Night, malam bebas mobil.

Dikatakan oleh Kadis Pariwisata Kota Palembang Sulaiman Amin jika Car Free Night di kawasan Sekanak Lambidaro akan segera diberlakukan dalam waktu dekat ini.

"Car Free Night itu akan dibuka secara resmi pada 2 September 2022 mendatang, di Sekanak Lambidaro. Nantinya setiap hari Sabtu dan Minggu tidak bisa lagi kendaraan melintas di kawasan tersebut," ujar Sulaiman Amin.

Baca Lainnya :

Yang jika nantinya sudah dibuka, Car Free Night ini akan diberlakukan setiap hari Sabtu dan Minggu, mulai dari pukul 18.00-00.00 wib.

Disinggung mengenai lahan parkir untuk masyarakat yang datang ke kawasan Car Free Night, Sulaiman Amin menuturkan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak Dishub Kota Palembang, untuk menyediakan lahan parkir tersebut.

"Kita meminta pihak Dishub untuk menyediakan kantong parkir, yang nantinya juga akan melibatkan Camat, Lurah dan RT RW Setempat," jelas Sulaiman Amin.

Artinya kedepan Pedestrian Sudirman tidak akan ada lagi, kegiatan di sana. Hal ini untuk mengakomodir, komunitas-komunitas di Palembang, dan pelaku usaha UMKM yang sebelumnya berada di Pedestrian Sudirman di relokasi ke Sekanak Lambidaro.

Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang itu juga mengatakan jika pihaknya berharap kedepan adanya kawasan Car Free Night setiap sabtu dan minggu nantinya akan mendongkrak perekonomian Kota Palembang.

"Tentu dengan adanya CFN ini, kita berharap perekonomian masyarakat Palembang, khususnya bagi pelaku UMKM dapat terdongkrak. Dan terjadinya perputaran ekonomi bagi Kota Palembang," tutup Sulaiman Amin.