- Pimpinan OPD di Lingkungan Pemkot Palembang Ikuti Seminar Core Values ASN Berakhlak
- PEMERINTAH KOTA PALEMBANG DUKUNG PENUH FESTIVAL KESENIAN ISLAM (FKI) KATEGORI NASYID DI HARI KETIGA
- PEMERINTAH KOTA PALEMBANG GELAR RAPAT TECHNICAL MEETING FKI UNTUK PENINGKATAN SENI KEISLAMAN
- PEMERINTAH KOTA PALEMBANG AKTIF DALAM ACARA SUNATAN MASSAL BERSAMA JARINGAN SANTRI INDONESIA DI MASJ
- PEMERINTAH KOTA PALEMBANG RESPON POSITIF PEMBUKAAN FASILITASI PENGUATAN PENANGGULANGAN PROGRAM HIV/A
- Jumat Berbagi bersama Fitrianti Agustinda
- PEMERINTAH KOTA PALEMBANG BERSINERGI HADIRI PENYERAHAN PLAT RUMAH PROGRAM KOLABORASI BAZNAS
- KEUTAMAAN SURAT-SURAT DALAM AL-QURAN: TUNTUNAN DARI DALIL-DALIL AL-QURAN
- MENYINGKAP BAHAYA TIDAK MEMBACA AL-QURAN DAN MEMAHAMI MAKNANYA
- MENINGGALKAN SHOLAT SUBUH: BAHAYA DAN DAMPAK NEGATIF
WALIKOTA PALEMBANG HARNOJOYO TERUS GAUNGKAN SHALAT SUBUH BERJAMAAH

Keterangan Gambar : Safari Subuh Walikota Palembang
Kabar Wong Kito 26/2/2019 Wali Kota Palembang H Harnojoyo kerap menyampaikan bahwa “shalat subuh berjamaah memberikan begitu banyak manfaat yang kita dapat dari shalat subuh. Selain beribadah, juga ada keutamaan lainnya, seperti lebih cepat bekerja. Coba kita lihat kenapa Singapura ini lebih sukses dari kita, karena waktu bekerjanya lebih cepat. Mudah-mudahan kita bisa meniru kesuksesannya,” kata Harnojoyo, saat safari subuh di Masjid Jamik Asy-Syukur, di Jalan Hulubalang 2 RT 04 RW 02, Kelurahan Bukit Baru, Kecamatan Ilir Barat 1 Palembang, Selasa (26/2/2019).
Selain itu Harnojoyo juga berpesan lima rahasia kunci kesuksesan, yakni menjaga silaturahmi, disiplin, kerja keras, kerja cerdas dan ikhlas. Inilah yang selalu diterapkan Harnojoyo dalam memimpin Kota Palembang yang lebih baik.
Harnojoyo juga mengatakan, mayoritas masyarakat Palembang senang dengan program shalat subuh berjamaah. “Hasil survei, 97 persen masyarakat Palembang senang dengan program ini.”
Baca Lainnya :
- WAKO PALEMBANG IMBAU MASYARAKAT LAPORKAN KELUHAN VIA SOSMED0
- HARNOJOYO TARGET SHALAT SUBUH DI 2000 MASJID DAN MUSHOLAH0
- DENGAN GOTONG ROYONG, KEBERSIHAN TERJAGA WISATAWAN BISA MENINGKAT0
- DOSA ANAK ADAM YANG PALING BANYAK0
- DOA ADALAH IBADAH YANG UTAMA0
Untuk mendukung program subuh berjamaah, Pemkot Palembang bekerja sama dengan 107 ustad yang disebar di 107 kelurahan. Para ustadz dan ustadzah ini yang akan memotivasi masyarakat untuk menggencarkan program subuh berjamaah. “Mudah-mudahan ke depan kita lebih semangat untuk menjalani salat subuh berjemaah," ucapnya.
Pengurus Masjid Asy-Syukur, Zainal Arifin mengatakan sangat kagum terhadap Harnojoyo yang dengan semangat untuk keliling dari masjid dan musala untuk menunaikan shalat subuh berjemaah. “Baru kali ini ada wali kota yang seperti bapak. Kami berterima kasih atas kunjungannya ke masjid ini. Semoga Allah memberikan kesehatan kepada Pak Harnojoyo agar terus menggaungkan salat subuh berjemaah ini,” kata Zainal. (parina)
